Kamis, 17 Maret 2016

La Nyalla Tersangka Korupsi, Pemuda Pancasila Jatim Protes

La Nyalla Tersangka Korupsi, Pemuda Pancasila Jatim Protes

babas sariwa da reni
Liputan6.com, Surabaya - Sekitar 300 anggota Pemuda Pancasila (PP) mendatangi rumah dinas Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Maruli Hutagalung, yang berlokasi di Jalan Wijaya Kusuma No 16, Surabaya, Jawa Timur. Kedatangan mereka sebagai bentuk protes atas penetapan Ketua Kadin Jatim La Nyalla M Mattaliti sebagai tersangka dugaan korupsi pembelian saham Initial Public Offering (IPO) Bank Jatim.

Mereka menilai penetapan oleh Kejati sebagai bentuk kesewenang-wenangan. Mereka beralasan PN Surabaya telah memenangkan praperadilan yang diajukan Wakil Ketua Umum Kadin Jatim, Diar Kusuma Putra, belum lama ini.

Sekretaris PP Sukomanunggal, Basuki menyebut Kejati Jatim mengkriminalisasi penetapan La Nyalla sebagai tersangka. Nyalla yang juga pimpinan PP Jatim disebut menjadi korban dari arogansi kejaksaan.

"Kejati Jatim melakukan kriminalisasi. Kali ini terhadap pimpinan kami," ujar Basuki kepada wartawan, Rabu, 16 Maret 2016.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar